Home » , » Cara Pengisian dan Verifikasi PDSS SNMPTN

Cara Pengisian dan Verifikasi PDSS SNMPTN

Tata cara mengikuti SNMPTN dilakukan melalui dua tahap, yaitu (1) pengisian PDSS oleh sekolah dan verifikasi oleh siswa, dan (2) pendaftaran oleh siswa. PDSS adalah singkatan dari Pangkalan Data Sekolah dan Siswa. Berikut ini admin bagikan cara Cara Pengisian dan Verifikasi PDSS SNMPTN 2015/2016.

Snmptn
Pengisian dan Verifikasi PDSS SNMPTN
  1. Kepala Sekolah atau yang ditugaskan oleh Kepala Sekolah mengisi data sekolah dan siswa di PDSS melalui laman http://pdss.snmptn.ac.id.
  2. Kepala Sekolah atau yang ditugaskan oleh Kepala Sekolah mendapatkan password setiap siswa yang akan digunakan oleh siswa untuk melakukan verifikasi.
  3. Siswa melakukan verikasi data rekam jejak prestasi akademik (nilai rapor) yang diisikan oleh Kepala Sekolah atau yang ditugaskan oleh Kepala Sekolah dengan menggunakan NISN dan password.
  4. Apabila siswa tidak melaksanakan verifikasi data rekam jejak prestasi akademik (nilai rapor) yang diisikan oleh Kepala Sekolah atau yang ditugaskan oleh Kepala Sekolah maka data yang diisikan dianggap benar dan tidak dapat diubah setelah waktu verifikasi berakhir.
Nilai yang telah diisikan oleh pihak sekolah harus diverifikasi oleh siswa. Nilai dapat diverifikasi secara bertahap. Nilai yang telah diverifikasi artinya sudah benar sehingga tidak dapat diubah lagi.

Untuk dapat login ke sistem PDSS, siswa harus mendapatkan password dari pihak sekolah. Setelah mendapatkan password, siswa dapat login ke sistem PDSS menggunakan NISN dan password tersebut.

Login PDSS Siswa

Tampilan awal PDSS adalah sebagai berikut:
Klik tombol Halaman untuk Siswa. Pada layar, akan muncul tampilan berikut:
Masukkan NISN dan password pada form di atas. Jika siswa baru pertama kali login, maka siswa akan diarahkan halaman untuk mengganti password berikut:

Segera ganti password, lalu klik tombol Ganti PasswordJika password berhasil diganti, maka muncul tampilan seperti berikut:

Klik tombol Selanjutnya untuk melanjutkan tahapan verifikasi nilai siswa. Siswa akan diarahkan pada halaman verifikasi nilai siswa seperti berikut:

Verifikasi Nilai

Verifikasi Nilai PDSS SNMPTN 2016. Siswa harus melakukan verifikasi nilai yang telah diisikan oleh sekolah.Verifikasi nilai harus dilakukan untuk setiap kelas, setiap semester, dan setiap mata pelajaran. Verifikasi nilai dapat dilakukan secara bertahap, seiring dengan proses pengisian nilai oleh pihak sekolah.


Selain nilai, verifikasi juga harus dilakukan terhadap catatan status khusus yang mungkin ada pada semester tertentu, seperti:
-       pindah sekolah
-       ikut pertukaran pelajar (dari dalam atau luar negeri)
-       cuti karena alasan tertentu seperti sakit
-       dan lain-lain

Pastikan tidak ada nilai yang salah atau berbeda dengan rapor siswa.Pastikan pula seluruh catatan status khusus sudah diisikan oleh sekolah. Jika ada nilai atau status khusus yang salah atau tidak lengkap, jangan melakukan verifikasi. Segera unduh nilai dan laporkan kesalahan kepada Kepala Sekolah. Jika perbaikan sudah dilakukan, barulah verifikasi dapat dilakukan. Nilai atau status khusus yang sudah diverifikasi TIDAK DAPAT diubah kembali. Jadi pastikan semua data sudah benar baru diverifikasi ya adik-adik.

Melihat Nilai yang Belum Diverifikasi
Setelah masuk ke halaman nilai siswa, siswa dapat melihat nilai yang sudah diverifikasi dan nilai yang belum diverifikasi sesuai tab yang tersedia seperti pada tampilan berikut: 
Klik tab Belum Verifikasi untuk dapat melihat nilai-nilai yang belum diverifikasi. Contoh tampilannya adalah sebagai berikut:


Periksa dengan teliti nilai pada setiap semester. Selain nilai, periksa juga catatan status khususyang mungkin ada pada semester tertentu.

Klik tombol Unduh Seluruh Nilai yang Belum Diverifikasi, jika ada nilai atau status khusus yang salah atau tidak lengkap. Segera perbaiki kesalahan dengan melaporkannya kepada Kepala Sekolah.

Melakukan Verifikasi Nilai
Untuk melakukan verifikasi nilai, beri tanda centang di depan pernyataan seperti berikut ini, lalu klik tombol Verifikasi. Pernyataan ini ada di bagian bawah daftar nilai dan status khusus yang belum diverifikasi.

Perbaikan Nilai

Jika ada nilai atau status khusus yang salah atau tidak lengkapjangan melakukan verifikasi. Laporkan kesalahan nilai kepada pihak sekolah agar bisa segera diperbaiki. Sebagai data pendukung saat melaporkan nilai yang salah, siswa dapat mengunduh daftar nilai dan mencetaknya. Nilai dapat diunduh per semester atau langsung seluruhnya. Klik tombol Unduh Seluruh Nilai yang Belum Diverifikasi atau tanda unduh pada semester yang mengandung kesalahan nilai. Tanda unduh pada setiap semester dapat dilihat pada tampilan berikut (diberi kotak merah):


sumber ; http://www.e-sbmptn.com/2015/01/cara-pengisian-dan-verifikasi-pdss.html
Share this article :
 
Perkemahan Pramuka dilaksanakan di Waduk Gondang tanggal 17 Desember s/d 19 Desember 2016 || Libur Akhir Semester Ganjil Mulai Tanggal 20 Desember 2016 s/d 4 Januari 2017 || SMK Idhotun Nasyi'in membuka Pendaftaran Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2017/2018 mulai tanggal 1 Mei 2017 s/d 7 Juli 2017 ||Formulir Pendaftaran Peserta Didik Baru Bisa di DOWNLOAD DI SINI|| SMK Idhotun Nasyi'in Membuka dua jurusan baru yaitu Teknik Kendaraan Ringan dan Perbankan Syariah || bagi adik-adik siswa-siswi SMP/MTs persiapkan diri kalian untuk memilih jenjang pendidikan selanjutnya dengan biaya Murah dan pilihan jurusan terfaforit di dunia industri